Senin, 02 April 2018

Alasan mengikuti RCO'3

Apa sih alasan saya mengikuti Reading Challenge ODOP '3?

Itu adalah pertanyaan yang sangat mudah bagi saya, kenapa? Karena jawabannya sangat jelas, mungkin sama dengan apa yang dipikiran teman-teman semua.

Simple, alasan saya mengikuti RCO ini karena memang saya ingin mempertahankan serta mengembangkan mood membaca saya. Mungkin dulu saya hanya mampu membaca 150 halaman dalam sehari, kini bisa mencapai 300 halaman dalam sehari, semoga saja.

Seperti yang pernah om Wakhid Samsyudin  katakan "Kalau mau nulis dengan baik, perbanyak baca. Keduanya satu, tak terpisahkan. Kecuali kamu setuju kalau jomblo gak bakalan dapat jodoh".

Jelas, bukankah membaca adalah modal untuk menjadi seorang penulis? Kita dapat belajar dari buku-buku yang kita baca, belajar menulis dengan baik dan benar agar tulisan yang kita buat akan semakin indah.

Jadi, banyak-banyaklah membaca, karena, tanpa membaca, hidup kita tidak ada apa-apanya.

#TantanganTingkatI #RCO'3 #ODOP

5 komentar: