Selasa, 06 Februari 2018

Manfaat membaca buku suku Oot Danum

Lagi-lagi tulisan yang saya tulis ini hanya sekali duduk, tidak sempat revisi karena hari ini sudah benar-benar mentok deadline nya.
Sebenarnya ini unsur kesengajaan, karena ketika sudah mentok deadline, semangat menulis saya langsung berapi-api kembali walaupun ini terkesan buru-buru.

Malam ini saya membuat tantangan kesan saya membaca buku yang ditulis oleh Abdul Fattah Bahan & Duhing Dirit Rampai dengan judul "Suku Oot Danum bara Tumbang Manange sampai Tumbang Rungan".

Kenapa saya memilih membaca buku ini?
Jawabannya sangat sederhana. Karena, berjam-jam sama mencari buku berbahasa dayak, hanya buku ini yang saya dapatkan. Hahahahaha *tertawa jahat.
Tapi, setelah saya selesai membaca buku ini, saya terkagum-kagum, tulisan didalamnya indah sekali dan yang pasti karena ini adalah buku Tambun Bungai, buku suku dayak oot danum, yaitu buku suku tetangga kami.

Manfaat membaca buku ini benar-benar banyak sekali, yang mungkin orang suku lain tidak akan tau apa itu.

Buku ini menceritakan tentang Suku Oot Danum, dan kamu adalah Suku Dayak Ngaju. Sebagai orang Dayak Ngaju, saya merasa setelah saya membaca buku ini, pengetahuan saya tentang suku mereka bertambah. Saya juga banyak belajar setelah membaca buku ini, saya tau kebiasaan mereka, saya tau kehidupan mereka seperti apa, dan saya tau suku mereka seperti apa.

Mungkin sampai sini dulu, tulisan saya. Jika penasaran, silahkan membaca sendiri hehehehe
Selamat malam

#TantanganRCO #ODOP #Tantangan4

3 komentar: