Merasa tersakiti oleh Rey, Sida mencoba tidak lagi menghubunginya.
Dia menangis semalam suntuk hingga matanya membengkak pada pagi harinya. Hal
tersebut diketahui oleh adik perempuannya, dan dia menceritakannya kepada Rey.
Mendengar hal tersebut Rey merasa bersalah dan dia mencoba untuk meminta maaf, namun
tak ada balasan dari Sida. Berulang kali dia mencoba menghubungi Sida, tak
adapun satupun balasan darinya, hingga akhirnya dia pun menyerah.
Rey tidak lagi menghubungi Sida, meskipun sebenarnya
dihatinya ada perasaan rindu yang menggebu. Dua hari benar-benar tanpa kabar.
Rey akhirnya mengingatkan Sida di hari ketiga, melalui chat. Bahwa jika sampai
7 hari dis tidak ada membalas chat lagi Rey, berarti Sida tak lagi ingin
bersama Rey dan Rey akan mencoba melupakan dia.
Rey menunggu. Di hari ke empat belum ada balasan, begitu
juga di hari ke lima. Rey terus mengecek handphonenya, namun tak kunjung ada
balasan dari Sida.
Rey perlahan mencoba menghilangkan perasaan rindunya. Dan
dia juga berpikir, _klo memang ditakdirkan bersama, toh nanti juga akan
dipertemukan.
Hingga akhirnya pada hari keenam tepatnya saat itu pukul
22.15. Ada sebuah notifikasi membangunkan layar handphone Rey. Rey pun beranjak
dari tempat tidurnya, digapainya handphone dan dia dapati ada sebuah pesan
panjang dari Sida.
Sebuah pesan yang berisi berbagai alasan Sida untuk tidak
membalas pesan Rey, dan permohonan maaf. Dan di dalamnya Sida juga
mengungkapkan betapa rindunya ia kepada Rey, dan dia tidak bisa melupakan Rey
semudah itu. Kemudian Rey langsung meneleponnya. Dalam telepon, Sida
memohon kepada Rey sambil terisak tangis untuk tidak pernah meninggalkannya.
Memang semenjak dulu Rey tidak pernah bisa
melihat/mendengar tangis seorang wanita. Dia juga pernah hampir berkelahi
dengan seorang lelaki yang membuat perempuan menangis ketika berada di dalam
kereta.
Akhirnya Rey pun mengiyakan permintaan Sida. Mereka
kembali akrab meskipun pada hatinya Rey masih ada sebuah perasaan yang
menganggapnya sebagai sahabat. Disinilah awal mula sebuah kisah pada novel yang
berjudul Hanya padamulah Aku Jatuh Cinta Paling Sengaja.
Cantik judul novelnya
BalasHapusMakasih, Mbak 😊
BalasHapus